Selasa, 27 September 2016

PBI - Pendiri Tokopedia, William Tanuwijaya

William Tanuwijaya (lahir di Pematang Siantar, 18 November 1981; umur 34 tahun) merupakan seorang pengusaha Indonesia yang juga merupakan pendiri situs web Tokopedia.

William lahir dan dibesarkan dari keluarga yang biasa saja. Setelah lulus SMA dia hijrah ke Jakarta untuk menempuh pendidikan di bangku kuliah. Dia sempat pula bekerja sambilan di warnet (warung internet).

Lulus dari perguruan tinggi, William kemudian bekerja di perusahaan yang bergerak di bidang pengembangan software komputer.



Pada tahun 2007, dia mewujudkan cita-citanya untuk memiliki perusahaan sendiri dengan mendirikan Tokopedia. William mendirikan Tokopedia bersama Leontinus Alpha Edison yang kemudian bertugas sebagai COO. Tujuan perusahaan tersebut adalah sebagai perantara perdagangan yang mempertemukan penjual dan pembeli dari seluruh Indonesia dengan aman dan terpercaya.

Tokopedia.com merupakan salah satu mal online di Indonesia yang mengusung model bisnis marketplace dan mall online. Tokopedia ymemungkinkan setiap individu, toko kecil dan brand untuk membuka dan mengelola toko online. Sejak diluncurkan sampai hingga akhir 2015, layanan dasar Tokopedia bisa digunakan oleh semua orang secara gratis.




Dengan visi untuk "Membangun Indonesia yang Lebih Baik Lewat Internet", Tokopedia memiliki program untuk mendukung para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan perorangan untuk mengembangkan usaha mereka dengan memasarkan produk secara online.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar